Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kaltimtara » DPRD & Pemkab MoU KUA dan PPAS Perubahan

DPRD & Pemkab MoU KUA dan PPAS Perubahan

  • calendar_month Rab, 15 Okt 2025
  • visibility 290
  • comment 0 komentar

BERAU. Borneoterkini.co.id – Penandatanganan nota kesepahaman (Mou) KUA dan PPAS Perubahan. Paripurna DPRD yang digelar Senin, 22 September 2025.

Bupati Berau, Sri Juniarsih Mas, menyampaikan akan memfokuskan APBD-P 2025 untuk pembangunan Pro-Rakyat. Secara terbuka kepada Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Berau dan masyarakat.

Selain itu, penyampaian Rancangan Perubahan Kebijakan Umum APBD (KUA) dan Prioritas dan Plafon Anggaran Sementara (PPAS) Tahun Anggaran 2025. Bupati mengatakan, Pemerintah Kabupaten Berau menunggu kepastian adanya tambahan dana transfer, baik dari pemerintah pusat maupun Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur.

“Ini adalah langkah kehati-hatian kami untuk memastikan bahwa rancangan anggaran yang disusun benar-benar realistis dan efektif,” jelasnya.

Meskipun menghadapi kendala, Bupati Sri Juniarsih Mas bersyukur bahwa pembahasan rancangan anggaran bersama DPRD dapat berjalan lancar.

“Kami sangat mengapresiasi semangat kemitraan dan komitmen yang telah ditunjukkan oleh seluruh anggota dewan,” ujarnya.

Berkat kolaborasi ini, rancangan KUA dan PPAS Perubahan dapat disepakati dan akan menjadi landasan bagi penyusunan Rancangan Perubahan APBD Tahun Anggaran 2025.

Perubahan anggaran ini menunjukkan angka yang meningkat signifikan. Pendapatan daerah ditetapkan sebesar Rp 5,36 triliun, bertambah sekitar Rp 603 miliar. Sementara itu, belanja daerah ditetapkan sebesar Rp 6,04 triliun, meningkat sekitar Rp 788 miliar. Kenaikan anggaran ini akan dialokasikan untuk berbagai program prioritas.

  • Penulis: (/ski/fn)
  • Editor: Redaktur

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kondisi Jln Sotek Bongan Sepanjang 105 KM Sebagian Masih Agregat dan Tanah

    Kondisi Jln Sotek Bongan Sepanjang 105 KM Sebagian Masih Agregat dan Tanah

    • calendar_month Sab, 18 Okt 2025
    • account_circle (/sk/hms/)
    • visibility 139
    • 1Komentar

    KUBAR. Borneoterkini.co.id – Pemerintah Provinsi Kaltim akhirnya sukses menembuskan kembali jalur Sotek (Penajam Paser Utara/PPU) – Bongan (Kutai Barat/Kubar). Kondisi jalan sepanjang 105 km itu saat ini masih dalam kondisi sebagian agregat dan tanah. Gubernur Kaltim Dr H Rudy Mas’ud (Harum) sangat senang jalur ini bisa dilalui kembali setelah bertahun-tahun rimbun menjadi hutan belukar. “Hari […]

  • Hilang Dua Hari, Staff Foreman Pompa PT SBE Ditemukan Tak Bernyawa

    Hilang Dua Hari, Staff Foreman Pompa PT SBE Ditemukan Tak Bernyawa

    • calendar_month Kam, 23 Okt 2025
    • account_circle (red/sl/)
    • visibility 285
    • 0Komentar

    BERAU. Borneoterkini.co.id – Dua hari pencarian tanpa henti sejak diilaporkan hilang, Selasa kemarin (22/10/2025) sekitar pukul 12.15 WITA. Setyo Budi Jtomo (43) yang bekerja di tambang PT Supra Bara Energi (SBE) Berau, sebagai staff foreman pompa, akhirnya ditemukan dalam kondisi tak bernyawa di kolam tambang Pit 59 Pegat Bukur, pada Kamis (23/10/2025) sekitar pukul 12.15 […]

  • IRAU Malinau: Kungfu Shaolin dari Kota Tenshang Provinsi Henan Tiongkok

    IRAU Malinau: Kungfu Shaolin dari Kota Tenshang Provinsi Henan Tiongkok

    • calendar_month Sab, 18 Okt 2025
    • account_circle (/sk/hms/)
    • visibility 354
    • 1Komentar

    MALINAU. Borneoterkini.co.id –  Perayaan Hari Ulang Tahun ke-26 dan IRAU ke-11 Kabupaten Malinau kembali menghadirkan suguhan istimewa. Kali ini, Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) Malinau menampilkan pertunjukan seni beladiri dan budaya khas Tionghoa, di depan ribuan penonton Panggung Budaya Padan Liu’ Burung, Jumat (17/10/2025). Rangkaian pertunjukan sebelumnya dimulai dengan tarian tradisional Tionghoa dan atraksi […]

  • Bapenda Bersinergi dalam Integrasi Data BPHTB dengan BPN Melalui SILPA

    Bapenda Bersinergi dalam Integrasi Data BPHTB dengan BPN Melalui SILPA

    • calendar_month Rab, 29 Okt 2025
    • account_circle (/red/rf/)
    • visibility 98
    • 0Komentar

    BERAU. Borneoterkini.co.id – Dalam upaya memperkuat tata kelola pajak daerah berbasis digital, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Berau menggelar rapat koordinasi bersama Badan Pendapatan Daerah (Bapenda), Diskominfo Berau dan Kantor ATR/BPN, di Ruang Rapat Bapenda Berau. Rapat tersebut membahas secara mendalam tentang Sistem Penghubung Layanan Pemerintah (SPLP), yang menjadi salah satu kebijakan pemerintah pusat dalam hal ini […]

  • Gubernur Kaltara Resmikan Perpustakaan di SMAN 4 Tarakan

    Gubernur Kaltara Resmikan Perpustakaan di SMAN 4 Tarakan

    • calendar_month Kam, 23 Okt 2025
    • account_circle (/sf/dkisp)
    • visibility 99
    • 0Komentar

    TARAKAN. Borneoterkini.co.id – Gubernur Zainal menyambut baik peresmian perpustakaan di SMAN 4 Tarakan yang merupakan langkah nyata dalam memperkuat budaya literasi di kalangan muda, terkhususnya bagi pelajar SMAN 4 Tarakan. Peresmian perpustakaan dengan tema, “Sehat Raga, Cerdas Literasi Wujudkan Generasi Emas Kalimantan Utara”. Acara peresmian ini juga sekaligus dalam rangka memperingati Hari Olahraga Nasional ke-42 […]

  • AMSI Indonesia Digital Conference (IDC) 2025, Mengangkat Tema Besar "Sovereign AI: Menuju Kemandirian Digital"

    AMSI Indonesia Digital Conference (IDC) 2025, Mengangkat Tema Besar “Sovereign AI: Menuju Kemandirian Digital”

    • calendar_month Sel, 21 Okt 2025
    • account_circle (/yan/AMSI/)
    • visibility 147
    • 0Komentar

    JAKARTA. Borneoterkini.co.id – Asosiasi Media Siber Indonesia (AMSI) kembali menyelenggarakan ajang tahunan Indonesia Digital Conference (IDC) 2025 di The Hub Epicentrum, Jakarta Selatan, pada 22–23 Oktober 2025. Tahun ini, IDC mengangkat tema “Sovereign AI: Menuju Kemandirian Digital”, yang menyoroti pentingnya kedaulatan dan kemandirian industri media dalam menghadapi gelombang transformasi digital berbasis kecerdasan buatan (AI). Dua […]

expand_less